Ketika kita sudah mulai menulis artikel pasti kita dituntut untuk mengerti apa isi artikel yang kita tulis karena seorang pencipta harus tau apa yang diciptakannya.
Menurut saya menulis itu sulit, kenapa sulit? karena kita dituntut untuk membuat kata dan kalimat yang hukumnya wajib dimengerti oleh para pembaca, namun bagi para penulis itu bukan hal yang sulit karena menulis sudah menjadi hobi bagi mereka bahkan jika mereka tidak menulis akan timbul rasa yang kurang dalam kehidupannya itulah seorang penulis sejati.
Ketika menulis kita tidak sengaja dapat menemukan motivasi dan bahkan inspirasi yang sangat berguna bagi diri kita sendiri karena menulis itu seperti doa yang kamu tuliskan dalam sebuah kertas yang nantinya kamu akan selalu ingat apa yang kamu tuliskan tersebut.
Banyak alasan kenapa kita suka menulis, salah satunya karena hobi dan bahkan ada yang bilang
" Menulis itu seperti pekerjaan saya " ujar salah satu blogger dalam komentar di sebuah artikel.
semakin kita banyak menulis artikel maka semakin banyak pula kita akan temukan inspirasi yang pasti akan baik dan berguna bagi kita dan juga orang lain.
Artikel-artikel yang bertebaran di dunia internet sangat membantu pembaca untuk mencari jawaban atas pertanyaannya dan pasti akan membuat bangga diri kita jika tulisan kita memberikan manfaat bagi orang lain.
Jadi jangan berhenti menulis karena menulis itu menyenangkan.
Belum ada tanggapan untuk "Temukan Inspirasi Saat Menulis Artikel"
Post a Comment